<strong>PENASULTRA.ID, JAKARTA</strong> - Merayakan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, voilà.id mempersembahkan inspirasi harmoni antara kain tradisional dan produk luxury untuk penggunaan sehari-hari. Mengaplikasikan sentuhan tradisional yang kuat, dengan padu-padan yang tepat, setiap potongan kain terlihat memiliki fleksibilitas dalam mengubah tampilan di berbagai aktivitas. Baik itu untuk tampilan kasual, style yang lebih formal di lingkungan kerja, maupun kesan elegan dalam kesempatan resmi. Dalam momen santai, kombinasi kain yang pas dapat menghasilkan penampilan kasual yang menawan. Kain yang dililit menjadi celana nyaman dan dipadankan dengan sepatu sneaker putih serta T-shirt atau sweater tipis, akan menciptakan total look sempurna. Tambahkan sentuhan gaya dengan tas selempang atau tas tote bersiluet slouchy. Bagi para profesional, kain juga bisa mengangkat kesan serius, tetapi masih terlihat modis. Lilit kain membentuk rok, padankan dengan dalaman T-shirt maupun kemeja. Untuk mengangkat kesan profesional, lapisi dengan blazer ataupun cardigan yang pas di tubuh. Sebagai sentuhan akhir, lengkapi tampilan dengan sepatu stiletto dan pouch ataupun office handbag. Terakhir, dan sudah umum dilakukan, kain sering kali menjadi pilihan tepat untuk dikenakan di berbagai acara formal. Kain dapat dililit membentuk rok dan kemudian dipadankan dengan tunic maupun sleeveless top berdesain peplum. Keeleganan total look akan semakin tercipta dari heels tinggi berwarna hitam. Terakhir, lengkapi tampilan dengan menggunakan handbag berukuran kecil ataupun sedang. Pada hakikatnya, merayakan identitas dan keberagaman Indonesia bisa dilakukan dengan berbagai cara, dan salah satunya adalah melalui pengaplikasian kain tradisional dalam berbagai tampilan sehari-hari. Dengan inovasi dan inspirasi, voilà.id mengajak Anda untuk mengenakan warisan budaya dengan penuh kebanggaan dalam setiap tampilan gaya Anda. <strong>Editor: Ridho Achmed</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtube.com/watch?v=TsIcGWIe0ik&feature=share
Discussion about this post