<strong>PENASULTRA.ID, MUNA</strong> - Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 berhadiah senilai puluhan juta rupiah yang diadakan Kepolisian Sektor (Polsek) Katobu dipastikan berlanjut. Hal itu karena ada penambahan sponsor atau dukungan, yakni dari Yamaha Cabang Raha, Ringa Jhon (RJ) , Bulog wilayah Raha serta BRI Cabang Raha. Kapolsek Katobu Iptu LM Arwan mengatakan, sedikitnya ratusan hadiah hiburan telah dibawa pulang oleh warga sejak dibuka pada 27 Agustus 2021 lalu. <blockquote class="twitter-tweet"> <p dir="ltr" lang="in">Jabatan Ali Mazi-Lukman Berakhir 2023, Siapa Ditunjuk Pj Gubernur Sultra? <a href="https://t.co/2EAgSw8hhE">https://t.co/2EAgSw8hhE</a></p> — Penasultra.id (@penasultra_id) <a href="https://twitter.com/penasultra_id/status/1433648277380116490?ref_src=twsrc%5Etfw">September 3, 2021</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script> Diakhir kegiatan, hadiah utama bakal diperebutkan oleh mereka yang sudah menjalani vaksin. "Untuk hadiah utama akan kita undi diakhir kegiatan, kita pastikan ada kejutan pada hari penutupan," ungkap Iptu Arwan. Menurutnya, hingga saat ini, jumlah warga yang telah divaksin mencapai 600-an orang. "Alhamdulillah sampai saat ini kegiatan vaksinasi berhadiah berjalan lancar. Kami sangat berterimakasih kepada semua sponsor yang telah mendukung kegiatan ini," tutup LM Arwan. <strong>Penulis: Sudirman Behima</strong> <strong>Editor: Yeni Marinda</strong>
Discussion about this post