Menurutnya, Vaksinasi massal gelombang I untuk wartawan berlangsung di Gedung Basket Gelora Bung Karno (GBK) sebagai wujud komitmen Presiden Joko Widodo pada puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 9 Februari.
Gelombang II berlangsung di Balai Kota DKI Jakarta, bulan Maret. Gelombang III di Gedung Smesko paralel dengan Gelombang IV di Bentara Budaya ini. Vaksinasi semuanya diberikan dalam dua dosis dengan selang jangka waktu beberapa minggu.
Pelaksanaan vaksinasi gelombang IV ini turut dihadiri Wakil Ketua Dewan Pers, Hendry Ch Bangun. Ikut memonitor Ketua Bidang Distribusi Bantuan PWI Peduli Karim Paputungan dan Sekretaris PWI Peduli Elly Pujianti beserta tim.
“Alhamdulillah semua lancar,” kata Ketua PWI Peduli M Nasir.
Untuk diketahui, pada 1 Juli 2021, bertepatan dengan HUT ke-75 Bhayangkara, vaksinator yang bertugas adalah tenaga kesehatan dari Pusat Kedokteran dan Kesehatan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Pusdokkes Polri).
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo datang meninjau disertai Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono, Kapusdokkes Polri Brigjen Rusdianto dan Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo.
Penulis: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post