<strong>PENASULTRA.ID, KENDARI</strong> - DPD Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi menyerahkan rekomendasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerindra kepada Abdul Azis untuk dijagokan dalam bursa bakal calon (Balon) pergantian antar waktu (PAW) Wakil Bupati Kolaka Timur (Koltim) sisa masa bakti 2021-2026. Rekomendasi tersebut diserahkan langsung oleh ketua DPD Gerindra Sultra Andi Ady Aksar dihadapan pengurus DPD Gerindra dan jajaran DPC, PAC Gerindra se-Koltim di kantor Sekretariat Gerindra Sultra, Senin, 28 Maret 2022. Dihadapan seluruh pengurus Gerindra Koltim, Abdul Azis memperkenalkan diri secara langsung dan menyatakan kesiapannya untuk melanjutkan pembangunan daerah Kabupaten Kolaka Timur. Diketahui partai koalisi pengusung pasangan bupati Koltim pada pilkada 2020 lalu, selain Gerindra ada pula PAN, PDI-P dan Demokrat. Terkait hal itu, Abdul Azis dan pengurus Gerindra Koltim lainnya mengaku akan segera melakukan komunikasi dengan partai politik koalisi. Sementara itu, Ketua DPD Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar menekankan kepada seluruh kader partai Gerindra wajib sifatnya mendukung Abdul Azis sebagai balon wakil bupati Koltim. <strong>Laporan: Pyan</strong> <strong>Editor: Ridho Achmed</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/5ElVnf6dIvE
Discussion about this post