PENASULTRAID, KONAWE SELATAN – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Adi Jaya Putra secara resmi membuka Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat Kecamatan Wolasi, Selasa 13 Agustus 2024.
Porseni yang juga peserta diikuti dari berbagai desa di Kecamatan Wolasi ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79.
Berbagai cabang olahraga dipertandingkan dalam Porseni ini, mulai dari sepak bola, voli dan tarik tambang. Selain itu, ada pula beberapa cabang seni yang diikutsertakan, seperti lomba karaoke dan karnaval.
Dalam sambutannya, Adi Jaya Putra (AJP) menyampaikan bahwa Porseni ini bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat persaudaraan dan semangat gotong royong antarwarga.
“Semoga melalui Porseni ini, kita dapat memperkuat persatuan dan kesatuan, serta semakin mencintai budaya olahraga dan seni di daerah kita,” ujar AJP.
Discussion about this post