“Tanggal 24 September setelah pengundian kita akan melaksanakan deklarasi damai. Kita akan meminta kepada bakal calon untuk sama-sama melaksanakan kampanye damai sehingga tetap tercipta konduktivitas dan keamanan daerah,” tegas Asril.
Untuk itu, Sekretariat KPU Sultra dalam momentum memperingati hari lahirnya Nabi Muhammad SAW yang bertepatan dengan 12 Rabiul Awal 1446 Hijriyah dan 16 September 2024 mengajak seluruh masyarakat di Bumi Anoa menyalurkan hak suaranya di Pilkada mendatang.
“Mari kita sama-sama menyukseskan Pilkada. Suara kita sangat menentukan untuk lima tahun ke depan,” pungkas Asril.
Tablig akbar ini menghadirkan penceramah terkemuka yang membawakan tausiyah mengenai peran penting masyarakat dalam menjaga kedamaian selama proses Pilkada.
Ustaz Muhammad Fakhrurrazi Anshar menekankan pentingnya umat Islam untuk terlibat dalam memilih pemimpin yang memiliki integritas, serta mengedepankan prinsip-prinsip keadilan, kejujuran, dan amanah.
“Setiap suara yang kita berikan adalah amanah besar yang akan menentukan masa depan daerah kita,” ungkapnya.
Kegiatan ini juga diisi dengan doa bersama yang dipimpin langsung Ustaz Muhammad Fakhrurrazi Anshar. Doa tersebut ditujukan untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar Pilkada di Sultra berjalan dengan lancar, tanpa adanya gangguan keamanan maupun kecurangan.
“Kita berharap melalui doa ini, seluruh proses demokrasi di Sultra dapat berlangsung dengan damai dan jauh dari segala bentuk konflik,” harapnya.
Acara ini pun ditutup dengan harapan besar dari semua pihak agar Pilkada 2024 di Sultra berjalan lancar, damai, dan menghasilkan pemimpin yang terbaik untuk daerah.
Masyarakat Sultra diimbau untuk tidak golput dan menggunakan hak pilihnya dengan bijak. Dengan suksesnya Pilkada ini, diharapkan akan terwujud pemerintahan yang mampu membawa kesejahteraan dan kemajuan bagi seluruh masyarakat di wilayah tersebut.
Laporan: Pyan
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post