<span style="font-size: 17px;"><strong>PENASULTRA.ID, JAKARTA</strong> - Dua event wisata di Sulawesi Tenggara (Sultra) masuk dalam kalender wisata nasional.</span> <span style="font-size: 17px;">Peluncurannya </span><span style="font-size: 17px;">dikemas dalam Karisma Event Nusantara (KEN) dan Sport, Music, & Creative Event Calender (Sportive) Festival di </span><span style="font-size: 17px;">Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta, Sabtu 28 Januari 2023. </span> <span style="font-size: 17px;">Dua event tersebut yakni Wakatobi Wave yang dilaksanakan oleh Kabupaten Wakatobi dan Festival Kande-Kandea Tolandona yang dilaksanakan Kabupaten Buton Tengah (Buteng).</span> <span style="font-size: 17px;">Event ini dibuka langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno dan dihadiri oleh </span><span style="font-size: 17px;">kepala dinas pariwisata provinsi dan perwakilan kabupaten kota se-Indonesia yang daerahnya menjadi penyelenggara event terpilih. </span> <span style="font-size: 17px;">Salah satunya </span><span style="font-size: 17px;">Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sultra Belli Tombili.</span> <span style="font-size: 17px;">"Penentuan dua event wisata dari Sultra masuk dalam kalender nasional dimulai sejak 2022. Proses seleksinya diawali dengan meminta setiap daerah mengusulkan event-nya, lalu menjalani kurasi dari panitia pusat," kata Belli Tombili melalui rilis persnya, Sabtu 28 Januari 2023.</span> <span style="font-size: 17px;">Menurutnya, Sultra mengusulkan sebanyak 10 event wisata. Setelah dilakukan kurasi dan penilaian yang cukup panjang, panitia KEN 2023 hanya menetapkan dua event tersebut. </span> <span style="font-size: 17px;">"Oleh karena itu, Ini tantangan bagi seluruh kabupaten kota di Sultra untuk dapat membuat event yang bisa masuk dalam kalender wisata nasional," Belli memungkas.</span> <span style="font-size: 17px;">Untuk diketahui, KEN merupakan salah satu program strategis Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam mendukung dan mengembangkan event-event di seluruh Indonesia.</span> <span style="font-size: 17px;">Event ini elah sukses terselenggara sejak 2021. Pada 2022, KEN dinilai telah memberikan dampak signifikan bagi pergerakan wisatawan Nusantara, peningkatan ekonomi dan kebangkitan sektor lapangan kerja.</span> <span style="font-size: 17px;">Pada 2023 ini, dalam rangka melanjutkan kesuksesan tersebut, Kemenparekraf akan meluncurkan KEN 2023 dan Sportive Festival yang bertujuan untuk mempromosikan event-event unggulan di Indonesia, sekaligus mendukung Program Bangga Berwisata di Indonesia Aja (BBWI).</span> <span style="font-size: 17px;">Event Wakatobi Wave dan Festival Kande-Kandea sendiri telah masuk dalam kalender event nasional sejak 2022 silam. Kegiatan yang masuk dalam KEN akan mendapat dukungan dari Kemenparekraf dalam pelaksanaannya.</span> <strong><span style="font-size: 17px;">Penulis: Yeni Marinda</span></strong><!--/data/user/0/com.samsung.android.app.notes/files/clipdata/clipdata_bodytext_230129_111443_388.sdocx--> <strong><span style="font-size: 17px;">Jangan lewatkan video populer:</span></strong> https://youtu.be/1XgZKZleNvc
Discussion about this post