“Kita sudah usulkan melalui DPP PDI Perjuangan. Alhamdulillah Menteri Sosial yang juga kader terbaik PDI Perjuangan sudah mengiyakan hal ini,” kata Haliana saat kampanye dialogis di Desa Matahora baru-baru ini.
“Tidak ada istilah memiskinkan masyarakat kita, tapi kita meminta kepada negara agar masyarakat kita di perhatikan secara menyeluruh. Kita upayakan negara harus hadir untuk melindungi dan mensejahterakan masyarakat kita, bukan dibiarkan begitu saja”, tegasnya.
Menurut Haliana, tambahan penerima PKH yang ia bersama Ilmiati Daud usulkan bukan hanya untuk sekelompok orang saja, tetapi semua keluarga miskin yang tercatat dalam DTKS.
Selain PKH, lanjutnya, jika HATI menjadi pemenang pilkada akan diberikan kuota Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) untuk Kabupaten Wakatobi, sebanyak 20 rumah setiap desa/kelurahan.
Discussion about this post