Para peserta dihadapkan pada 110 soal yang terdiri dari Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Format soalnya beragam dirancang untuk mengukur kemampuan intelektual dan karakter peserta secara komprehensif.
Setelah hasil akhir seleksi kompetensi dasar ini diumumkan, peserta yang dinyatakan lulus akan dihadapkan dengan tes seleksi bidang.
Panitia penyelenggara berharap agar seleksi ini dapat menemukan calon pegawai yang berkualitas untuk mendukung program BKKBN dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga pengendalian penduduk dan pencegahan stunting di Indonesia. Diharapkan juga, dengan penerapan sistem CAT, proses seleksi dapat berjalan lebih transparan dan hasilnya lebih akurat.
Dengan demikian, BKKBN dapat memperoleh tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan dan mampu berkontribusi positif dalam menjalankan tugas-tugasnya.
Discussion about this post