PENASULTRA.ID, KENDARI – PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) kembali meluncurkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berupa Rumah Kelola Sampah (RKS).
RKS kali ini hadir di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang diresmikan oleh Asisten II Kota Baubau, Ibnu Wahid di Kampung Pelni Baubau, Kelurahan Kadolokatapi Kecamatan Wolio dengan disaksikan secara virtual oleh Direktur Utama PT Pelni, Insan Purwarisya L Tobing, Rabu 9 Juni 2021.
Pjs Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT Pelni, Opik Taufik mengatakan, Baubau dipilih sebagai salah satu lokasi dihadirkannya RKS karena trayek kapal Pelni yang menyinggahi Baubau cukup banyak dan okupansi penumpang yang selalu ramai.
“Disni juga permasalahan sampah cukup tinggi,” kata Opik melalui rilis persnya, Rabu 9 Juni 2021.
Menurutnya, RKS PT Pelni ini merupakan wujud nyata BUMN Untuk Indonesia melalui program TJSL yang ditujukan untuk pemberdayaan masyarakat dalam mengelola sampah rumah tangga.
Discussion about this post