PENASULTRA.ID, KONAWE UTARA – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Konawe Utara (Konut) mengusulkan sebanyak 70 orang Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang berstatus SK 100 persen menerima Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP).
Hal itu diungkapkan Kadikbud Konut melalui Kepala Bidang Ketenagaan, Amrin saat ditemui di ruang kerjanya Senin 9 Agustus 2021.
“Sebanyak 70 orang CPNS 2020 yang kami usulkan untuk mendapatkan TPP dengan syarat penerima TPP tidak sertifikasi dan sudah 100 persen,” kata Amrin.
Ia menambahkan, sebanyak 309 PNS dan CPNS 2019 telah menerima TPP sejak Januari 2021 lalu. Tak hanya itu 429 PNS guru juga menerima tunjangan fungsional guru.
Discussion about this post