PENASULTRA. ID, KENDARI – Pengurus Daerah (PD) XXI Keluarga Besar (KB) Forum Komunikasi Putra-Putri ABRI Indonesia (FKPPI) Sulawesi Tenggara (Sultra) akan menyelenggarakan kemah bakti bela negara pada 9-10 Oktober 2021 yang dipusatkan di Kebun Raya Nanga-nanga, Kelurahan Andonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari.
Kegiatan ini merupakan rangkaian dari peringatan hari ulang tahun (HUT) FKPPI ke-43.
Katua panitia kemah bakti FKPPI Sultra Syamsul Rijal Arif mengatakan, kegiatan kemah bakti bela negara ini serentak di laksanakan di seluruh Indonesia mengambil tema “dengan semangat bersatu dan berdaulat FKPPI berperan lebih aktif dan lebih mandiri dalam membangun bangsa dan negara untuk mewujudkan negara yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur”.
Syamsul bilang, PD XXI KB FKPPI Sultra menggelar kemah bakti bela negara di Kebun Raya Kota Kendari selama dua hari itu dengan sejumlah agenda antara lain, dialog kebangsaan bela negara, apel kebangsaan, konsolidasi organisasi, malam anak prajurit serta out bond.
Discussion about this post