PENASULTRA.ID, KENDARI – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama Bank Indonesia (BI) Sultra mengadakan pasar murah di pelataran tugu religi eks MTQ Kendari pada 22 hingga 23 Agustus 2022.
Penjabat (Pj) Sekretaris Provinsi (Sekprov), Sultra Asrun Lio mengatakan, kedepan, Sultra masih akan menghadapi ancaman kenaikan inflasi, utamanya didorong oleh kenaikan harga jasa angkutan udara dan beberapa komoditas pangan.
Komoditas pangan yang bergejolak diantaranya cabe merah, bawang merah yang tercermin pada data inflasi pada Juli 2022 sebesar 2,8 persen atau tahunan sebesar 5,98 persen.
“Hal ini harus menjadi perhatian kita semua, karena jika inflasi terus meningkat dan tidak bisa dikendalikan, maka akan berdampak langsung pada masyarakat,” kata Asrun Lio.
Ia berharap, pasar murah ini dapat mendorong terwujudnya gerakan pengendalian inflasi pangan di Sultra.
Discussion about this post