PENASULTRA.ID, KENDARI – Anggota DPRD Sultra Aksan Jaya Putra (AJP), memastikan diri bakal maju terlebih dahulu sebagai Caleg DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Pileg 2024 mendatang sebelum maju sebagai bakal calon Wali Kota Kendari.
Putra Bupati Konsel itu telah mengikrarkan diri maju sebagai bakal calon (balon) Wali Kota Kendari dimana pelaksanaannya didahulukan sebelum Pilkada serentak baik Pilwali, Pilbup maupun Pilgub.
Ketua Fraksi Golkar DPRD Sultra itu akan kembali bertarung dan meraih kesuksesan seperti di empat tahun yang lalu. Dimana, AJP perdana terjun di dunia politik berhasil mengamankan satu kursi melanggeng di parlemen mewakili Kota Kendari.
Kendatipun baru menjajaki dunia politik dan maju sebagai wakil rakyat, AJP mampu menumbangkan petahana dua periode yang bukan lain satu partainya di Golkar.
Selain itu, ia melengkapi kesuksesannya di Pileg 2019 sebagai pemilik suara terbanyak di Dapil 1 Kota Kendari mengungguli Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Saleh.
“Untuk mempertahankan eksistensi Partai Golkar di Pemilu 2024 dan sebagai ajang pemanasan pra Pilwali. Saya tetap akan maju sebagai caleg DPRD Provinsi Dapil Kota Kendari,” kata AJP, Senin 23 Januari 2023.
Discussion about this post