PENASULTRA.ID, JAKARTA – PT. Freeport Indonesia bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Papua sepakat melanjutkan kerja sama pembinaan prestasi olahraga, atlet-atlet terbaik asal Bumi Cenderawasih.
Dukungan PT Freeport Indonesia tersebut disampaikan Wakil Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Jenpino Ngabdi saat rapat bersama dengan Ketua Umum KONI Papua, Kenius Kogoya di Kantor Pusat Freeport Indonesia, Jakarta, Selasa 2 Mei 2023.
“KONI Papua atas nama seluruh atlet dan masyarakat Papua menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PT Freeport Indonesia atas dukungan dan supportingnya bagi kelanjutan pembinaan prestasi atlet-atlet terbaik Tanah Papua,” ungkap Kenius dalam keterangannya, Selasa petang.
Wakil Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Jenpino Ngabdi menyampaikan kepada KONI untuk secepatnya mengajukan permohonan kegiatan dan kerjasamanya kepada Presiden Direktur PT. Freeport Indonesia.
Kenius dalam pertemuan itu menyampaikan agar kerja sama berkelanjutan antara PT Freeport dan KONI Papua terkait pembinaan atlet Papua, sponsorship dari setiap perusahaan sub kontraktor di Freeport menjadi bapak angkat cabang-cabang olahraga serta kesejahteraan pelaku olahraga.
Discussion about this post