PENASULTRA.ID, MAKASSAR – Ketua Umum (Ketum) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Atal Sembiring Depari mengatakan bahwa Kantor PWI Sulawesi Selatan (Sulsel) sebagai simbol perjuangan.
Hal tersebut diungkapkan Atal saat menghadiri soft opening Kantor PWI Sulsel di Makassar, Senin 14 Agustus 2023.
“Gedung baru ini adalah simbol perjuangan. Perjuangan keras pengurus PWI Sulsel, setelah mengalami gelombang cobaan yang luar biasa,” kata Atal.
Atal menyebut gedung tersebut simbol perjuangan, karena menurutnya butuh perjuangan panjang untuk mengadakannya. Suatu pencapaian yang baginya tak terpikirkan sebelumnya.
“Saya sungguh tidak menduga gedungnya seperti ini, saya juga tahun lalu waktu kesini tidak membayangkan PWI Sulsel akan punya gedung seperti ini,” ujarnya.
Atal menilai, kantor PWI Sulsel berlantai tiga itu tempat yang bagus. Bisa jadi tempat nyaman para pengurus melaksanakan pekerjaannya.
“Bisa jadi ruang untuk kerja kongkrit demi kebebasan pers,” ujarnya.
Discussion about this post