PENASULTRA.ID, BAUBAU – Kota Baubau merayakan hari jadi ke-22 sebagai daerah otonom, sekaligus hari ulang tahun yang ke-482 pada Selasa 17 Oktober 2023.
Upacara peringatan hari jadi Kota Baubau dipimpin oleh Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto sebagai inspektur upacara.
“Selamat hari jadi kepada Kota Baubau, kota semerbak dengan sumber daya manusia yang unggul, kota eks kesultanan Buton yang teguh memegang prinsip dan budaya gotong royong untuk kemajuan daerah sebagai cerminan falsafah bolimo karo somanamo lipu,” kata Andap.
Falsafah “bolimo karo somanamo lipu” memiliki makna mengutamakan kepentingan negara/daerah di atas kepentingan pribadi.
Menurutnya, selama menjadi daerah otonom, Kota Baubau telah meraih beragam prestasi di tingkat regional, provinsi, hingga nasional.
Prestasi tersebut meliputi penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award dari Wakil Presiden Republik Indonesia (RI), penghargaan Kota Sehat predikat tertinggi dari Kementerian Kesehatan, dan opini Wajar Tanpa Pengecualian dari Badan Pemeriksa Keuangan.
Discussion about this post