PENASULTRA.ID, KENDARI – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengajak media ikut menyosialisasikan tujuh program prioritasnya.
Ketujuh program tersebut yakni penguatan moderasi beragama, transformasi digital, revitalisasi kantor urusan agama (KUA) dan kemandirian pesantren. Kemudian cyber islamic university, religiostry index dan tahun kerukunan.
Ajakan tersebut dilakukan melalui acara media gathering yang dilaksanakan di Pantai Toronipa pada Selasa 14 November 2023.
Kegiatan perdana ini melibatkan 30 wartawan baik dari media cetak, daring, dan media elektronik yang ada di Kendari serta bagian kehumasan Kanwil Kemenag Sultra.
“Intinya kegiatan ini mengajak insan pers ikut menyosialisasikan tujuh program prioritas Kemenag melalui pemberitaan. Sebab media menjadi perpanjangan tangan untuk memberikan informasi kepada publik,” kata Kepala Kanwil Kemenag Sultra, Muhamad Saleh.
Discussion about this post