PENASULTRA.ID, SINGKAWANG – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mendorong pelaku ekonomi kreatif di Singkawang, Kalimantan Barat untuk menggali potensi secara maksimal melalui program Kabupaten/Kota (KaTa) Kreatif.
Dalam Workshop KaTa Kreatif di Aming Coffee, Singkawang, Sabtu 24 Februari 2024, Menparekraf Sandiaga mengatakan Singkawang memiliki potensi ekraf yang sangat kaya seperti di subsektor kuliner dan kriya. Sehingga, hal ini perlu didorong melalui uji petik untuk menentukan subsektor yang menjadi unggulan di Singkawang.
“Saya melihat kreativitas pelaku ekonomi kreatif Singkawang ini luar biasa dan kami telah menindaklanjuti dengan penyiapan proses uji petik Kota Singkawang menjadi kota kreatif. Harapannya nanti akan terpilih subsektor yang akan menjadi lokomotif (ekraf),” kata Sandiaga.
Discussion about this post