PENASULTRA.ID, KONAWE SELATAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Konawe Selatan (Konsel) mulai melaksanakan seleksi calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada 27 November 2024.
Ketua Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, La Ode Darman melalui Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Konsel, Eko Hasmawan Baso mengatakan, tahapan seleksi ini dimulai dari penerimaan berkas pendaftaran yang berlangsung di Kantor KPU Konsel.
“Hari ini sudah hari ke lima KPU Konawe Selatan menerima fisik atau hardcopy berkas pendaftaran PPS sejak dibuka pada Kamis 2 Mei 2024,” kata Eko saat ditemui usai melakukan pemantauan penerimaan berkas, Selasa 7 Mei 2024.
Discussion about this post