PENASULTRA.ID, JAKARTA – Dalam Rapat Kerja Nasional Pembangunan Pertanian yang dilaksanakan secara virtual, Senin 11 Januari 2020, Presiden RI, Jokowi membahas sejumlah persoalan di bidang pertanian.
Salah satunya adalah lonjakan harga kedelai yang belakangan ini membuat perajin tahu dan tempe tertekan. Menurutnya, masalah ini dipicu oleh masih bergantungnya Indonesia terhadap kedelai impor.
“Masalah yang harus diselesaikan,” kata Jokowi.
Untuk itu, ia meminta solusi terkait masalah kedelai harus diselesaikan, salah satunya dengan menyiapkan lahan yang luas untuk menanam kedelai.
Discussion about this post