PENASULTRA.ID, KENDARI – Menko Perekonomian RI Airlangga Hartarto dijadwalkan bakal menghadiri pelantikan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Selain Airlangga, akan dihadiri Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Bapera Fahd Elfouz A Rafiq.
Bendahara DPD Bapera Sultra, Yanti Indah Silondae mengatakan jika pelantikan tersebut akan dihadiri oleh Ketua Dewan Pertimbangan DPP Bapera Airlangga Hartarto yang juga Menko Perekonomian.
“Sesuai daftar undangan, seluruh perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sultra di undang, semoga beliau-beliau bisa hadir semua,” ungkap Yanti, Minggu 11 April 2021.
Index Indonesia: Amran Sulaiman Dinilai Cawapres Paling Berkontribusi Menyumbang Suara https://t.co/qwQyrZGyje
— Penasultra.id (@penasultra_id) September 10, 2021
Selain itu, tambah Yanti, pengurus DPD Bapera Sultra akan dilantik langsung oleh Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Bapera Fahd Elfouz A Rafiq.
Discussion about this post