Komisaris Taman Nusa, Anak Agung Ngurah Alit Wiraputra, mengungkapkan, sebelum pandemi, Taman Nusa merupakan salah satu destinasi favorit bagi wisatawan ke Bali. Namun saat pandemi jumlah kunjungannya turun drastis bahkan sampai tidak ada pengunjung per harinya.
“Sebelum pandemi kami kedatangan dua ribu sampai lima ribu wisatawan atau rata-rata mencapai tiga ribu wisatawan per hari. Sekarang hanya tiga sampai 5 lima orang. Bahkan tidak ada wisatawan. Untuk itu kehadiran Menparekraf menjadi angin segar buat kami bangkit,” ucap Agung Ngurah.
Untuk revitalisasi, ia mengatakan, dibutuhkan dana sebesar Rp3 miliar untuk perbaikan infrastruktur.
“Ke depan kami akan membangun pasar tradisional yang menjual berbagai barang ekonomi kreatif dari seluruh Indonesia, tidak hanya Bali saja,” terang Agung Ngurah.
Turut mendampingi Menparekraf Sandiaga, Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf/Baparekraf, Vinsensius Jemadu; serta Kepala Biro Komunikasi Kemenparekraf/Baparekraf I Gusti Ayu Dewi Hendriyani.
Editor: Basisa
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post