Sejak awal Bhusdeq memang menetapkan project solo-nya ini haruslah tanpa vokalis, dengan komposisi tanpa lirik sebagai racikan utamanya.
Sebagai langkah awal, Bhusdeq tidak mau mengajak featuring dulu, sehingga publik bisa lebih fokus terhadap apa yang memang menjadi karya orisinal Bhusdeq.
Komposisi di lagu “Berangkat” dan “2424” sengaja ditempatkan di awal album, karena penciptaannya sudah terjadi di era awal Drive sekitar 2008/2009.
“Sebagai bagian dari konser Drive. Saya pernah membahas ini di akun Instagram saya @bhusdeq. Sedangkan komposisi lainnya mulai muncul di era pandemi sekitar 2020-2024,” ungkap Bhusdeq.
Meski tanpa lirik, ada beberapa teriakan atau shout berlirik di lagu “Jacaranda” sebagai pelengkap. Secara keseluruhan, lagu-lagu di album ini sama seperti lagu-lagu Drive, Driven By Animals, ataupun Dilematika.
Discussion about this post