“Kita banyak kelompok-kelompok wanita yang bisa mengoptimalisasikan itu dan membantu produksi sendiri,” kata Doni.
Menurutnya, 5000 bibit cabai yang disediakan tersebut diambil dari toko tani yang ada di Kendari.
“Namun, jumlah tersebut masih bisa ditingkatkan melalui bantuan dari Komisi XI DPR RI Dapil Sultra, Bahtra,” ujar Doni.
Ditempat yang sama, Anggota Komisi XI DPR RI Dapil Sultra, Bahtra mengatakan, gerakan yang dibangun oleh BI dengan berkolaborasi bersama Pemprov Sultra merupakan langkah konkrit.
“Sebab, gerakan ini tidak hanya berbicara mengenai ekonomi makro, tetapi juga berbicara masalah penanganan yang sifatnya menyentuh masyarakat bawah,” kata Bahtra.
Discussion about this post