PENASULTRA.ID, KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari menerima kunjungan exit meeting dari Tim Audit Kinerja Vaksinasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) Perwakilan Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin 22 November 2021.
Kunjungan tersebut membahas tentang tata kelola progres pelaksanaan kinerja vaksinasi di Kendari.
Exit meeting tersebut dihadiri Wakil Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran bersama Asisten II Kota Kendari, Inspektur Kota Kendari dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kendari serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Siska Karina Imran mengapresiasi tim BPK Sultra atas dukungan yang telah diberikan untuk mewujudkan tata kelola keuangan yang baik di Sultra.
“Khususnya audit kinerja terhadap vaksinasi,” kata Siska Karina Imran.
Ia berharap, tim BPK memberikan masukan dan dukungan, khususnya kepada Dinas Kesehatan Kendari agar dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat.
Page 1 of 3
Discussion about this post