PENASULTRA.ID, KONAWE SELATAN – Guna mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), pemerintah daerah (Pemda) menyerahkan bantuan satu unit mobil operasional kepada Polres Konsel.
Bupati Konsel Surunuddin Dangga mengatakan, dalam membangun daerah tidak bisa sendirian perlu adanya dukungan seluruh lapisan masyarakat serta sinergitas antar forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda).
Kegiatan yang dirangkaikan dengan launching Command Center tersebut, Surunuddin mengungkapkan bantuan mobil patroli yang diserahkan itu merupakan bentuk sinergitas Pemda dan Kepolisian dalam hal ini Polres Konsel.
“Membangun daerah tanpa Kamtibmas tidak ada artinya. Kita berupaya agar daerah tumbuh kemudian masyarakat sejahtera dan Kamtibmas terjaga. Tentunya ini diperlukan kerja sama kita semua seluruh lapisan lintas stakeholder,” kata Surunuddin saat memberikan sambutan dalam acara penyerahan bantuan satu unit mobi di halaman Mako Polres Konawe Selatan, Selasa 20 Desember 2022
Bupati Konsel dua periode ini menjelaskan, jika daerah tenang dan damai maka masyarakat semakin produktif. Tentunya berdampak pada pertumbuhan ekonomi daerah maupun nasional. Serta berkontribusi dalam menekan angka inflasi daerah.
Discussion about this post