“Ini semua pekerjaannya anak- anak yang sudah disiplin dan berlatih keras. Tentunya kita punya Official Manager kemudian Ketua KONI sehingga kita bisa juara berturut-turut selama tiga kali,” sambung dia.
Kemudian, lanjut dia, kedepannya para pemain U-16 ini akan tetap mendapatkan pembinaan agar terus mengikuti berbagai kejuaraan di tahun-tahun selanjutnya. Serta meningkatkan skill bermain mereka agar jauh lebih baik lagi.
“Jadi tahun depan ini kalau sudah lepas Covid mungkin sudah masuk U-18 ya. Semua jangan putus, kita akan lanjutkan di U-18 untuk ikut event-event di luar,” pungkas Hasran.
Discussion about this post