Menurutnya, Hanura di Kota Baubau merupakan partai yang sangat seksi. Sebab, pada pemilihan calon anggota legislatif (Pilcaleg) 2024, Hanura berhasil memperoleh tiga kursi. Sisa mencari dua kursi tambahan untuk mendapatkan satu tiket pencalonan di Pilwali Baubau.
“Untuk mencukupi lima kursi besok kita akan mendaftarkan lagi di partai yang sudah membuka penjaringan. Doakan, semoga berjalan sesuai harapan,” kata Samsul.
Kematangan Samsul dalam mengikuti perhelatan Pilkada serentak pada 2024 ini termotivasi atas dorongan besar dari masyarakat dan sejumlah elit politik di Kota Baubau.
“Saya hadir untuk seluruh masyarakat Baubau. Namun dorongan saya maju merupakan representasi dari etnis Pancana,” pungkas politisi asal Partai NasDem itu.
Discussion about this post