Aksi sosial untuk meringankan beban masyarakat yang digelar di Aula Kantor Camat Molawe ini juga dihadiri oleh Bupati Konut Ruksamin, jajaran petinggi TNI, Polri serta pejabat utama UBPN ANTAM Konut.
Mewakili masyarakat dan pemerintah setempat, Bupati Konut Ruksamin menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada ANTAM UBPN Konawe Utara yang telah memberikan bantuan 15 ton beras kepada masyarakat.
“Ini semua berkat kerja sama yang baik antara pemerintah daerah, Forkopimda dan jajaran ANTAM, karenanya mewakili masyarakat saya menyampaikan terima kasih kepada ANTAM,” ujar Ruksamin.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Konut dua periode itu mengungkapkan bahwa Pemda Konut telah membentuk unit reaksi cepat bernama KIS (Kemiskinan, Inflasi dan Stunting).
KIS, kata Ruksamin merupakan tiga program yang harus ditangani. Salah satu yang sudah direncanakan adalah meringankan beban masyarakat dengan pemberian sembako.
“Alhamdulillah, melalui program sinergi, ANTAM memberikan 15 ton yang artinya beban yang sementara dipikirkan dan akan dilaksanakan oleh Pemda sebagian sudah dilaksanakan oleh ANTAM dengan bantuan ini,” kata Ketua DPW Partai Bulan Bintang (PBB) Sultra itu.
“Oleh karena itu, mari kita dukung keberadaan PT ANTAM Tbk sebagai Badan Usaha Milik Negara. Sebab, PT ANTAM Tbk UBPN Konawe Utara adalah salah satu perusahaan yang memang senantiasa bersinergi dan menyelaraskan program-programnya dengan pemerintah daerah melalui program CSR-nya,” pungkas Ruksamin.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post