PENASULTRA.ID, KENDARI - Kehadiran Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep di Kota Kendari untuk menghadiri diskusi bersama mahasiswa dan ormas kepemudaan di salah satu kedai kopi disambut Barisan Relawan Jokowi Presiden/Jalan Perubahan (BaraJP) Sulawesi Tenggara (Sultra). DPD BaraJP Sultra mengalungkan selempang kepada Kaesang yang diwakilkan Aldo Safar dan Shanty sebagai bentuk penyambutan yang disaksikan langsung Ketua DPD BaraJP Sultra Taryono, Sekertaris La Ode Abdul Muis, Bendahara Abdul Rahim dan sejumlah pengurus yang hadir. Ketua DPD BaraJP Sultra, Taryono mengatakan, kehadiran Kaesang di Bumi Anoa merupakan angin segar bagi seluruh kader dan simpatisan DPD BaraJP Sultra. Mengingat, kehadiran Bro Kaesang di Kota Kendari dapat menentukan arah kebijakan dan keputusan politik di Pemilu 2024 mendatang. Sekertaris DPD BaraJP Sultra, La Ode Abdul Muis menyebut DPD BaraJP Sultra tetap mendukung semua keputusan DPP BaraJP. "Kami tetap satu komando dan tegak lurus apapun putusan DPP BaraJP dan terus mensupport mendukung putra bungsu Presiden Jokowi dukungan politik di Pemilu 2024 mendatang," kata Abdul Muis, Minggu 24 Desember 2023. Sementara itu, Bendara DPD BaraJP Sultra Abdul Rahim mengungkapkan dukungan itu diawali ketika Kaesang menggelar safari politik pertama di Markas DPP BaraJP yang terletak di Pulogadung, Jakarta Timur. "Disaat yang bersamaan Ketum DPP BaraJP Utje Gustaaf Patty menyampaikan siap mendukung langkah politik Bro Kaesang," Abdul Rahim memungkas. Penulis: Yeni Marinda Jangan lewatkan video populer: https://youtu.be/MTg-PiDKV8c?si=0BORqwxmZZVgv_IX
Discussion about this post