Tampak hadir beberapa orang tim pemenangan ASR-Hugua ditemani diantaranya Ketua Tim Pemenangan, Mayjen TNI (Purn) Purnomo Sidi, hingga Ketua DPW PAN Sultra, Abdurrahman Shaleh.
Abdurrahman Shaleh juga tampak memberi penguatan kepada masyarakat yang hadir untuk bersama-sama mendukung dan memenangkan ASR-Hugua di kontestasi Pilgub Sultra.
Dalam kesempatan itu, ASR berjanji kepada masyarakat Kelurahan Alolama, terkait pemanfaatan sumber daya alam (SDA) semaksimal mungkin bagi masyarakat Sultra.
“Kita akan bersama-sama memastikan bahwa sumber daya manusia kita mampu mengelola sumber daya alam yang kita miliki sepenuhnya untuk kesejahteraan seluruh masyarakat Sulawesi Tenggara,” ASR memungkas.
Discussion about this post