Kegiatan menjelang buka puasa itu, selain dihadiri peserta, juga sejumlah wartawan foto ternama, antara lain fotografer senior Oscar Motuloh, Gino F. Hadi, Johnny TG, Danu Kusworo, dan Iwan Setiawan.
Kebetulan para fotografer papan atas tersebut kenal baik dengan para pengelola Palmerah Syndicate yang hadir, sehingga obrolan setelah acara, berlangsung akrab di tepi danau mal tersebut.
Para pengelola Palmerah Syndicate yang hadir Dr Subhan SD, Johnny TG, Try Harijono, dan Mohammad Nasir. Semua mantan wartawan Harian Kompas.
Menurut Direktur Utama Palmerah Syndicate, Mohammad Nasir saat membuka workshop fotografi tersebut, Palmerah Syndicate sengaja menyelenggarakan pelatihan bidang fotografi untuk meningkatkan kemampuan fotografer, sehingga hasil jepretannya tidak tenggelam dalam banjir foto yang mengalir deras di era internet sekarang.
Selain pelatihan foto, Palmerah Syndicate juga menyelenggarakan pelatihan menulis fiksi dan nonfiksi serta kegiatan yang berkait dengan publikasi dan buku.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post