HappyFlex menjawab dengan memberikan solusi dari salah satu hambatan yang dihadapi para generasi muda dalam menjalankan kegiatan digitalnya. Dengan tagline #SeenakAku, HappyFlex membebaskan pelanggan mengatur paket data yang mereka inginkan sesuai kebutuhan seperti mengatur kuota, masa aktif, dan harganya.
HappyFlex menawarkan berbagai pilihan jumlah kuota dan masa aktif yang diinginkan mulai dari 1GB hingga 150GB, serta pilihan masa berlaku kuota 1 hari, 3 hari, 7 hari, dan 30 hari dengan harga mulai dari Rp4.000 saja.
SVP Head of Marketing Tri, Saurabh Prakash mengatakan, pihaknya melihat potensi yang besar dari Gen Z untuk berkembang dan sukses di dunia digital. Di tengah keterbatasan mereka, generasi ini harus tetap diberikan keleluasaan untuk dapat memenuhi gaya hidup digitalnya.
“Tri sebagai brand yang dekat dengan anak muda, terus mendukung aktivitas digital Gen Z, serta mendorong mereka untuk berkarya secara positif dan kreatif di dunia digital. Hadirnya HappyFlex dapat menjadi sebuah inovasi dan solusi bagi Gen Z dimana mereka bisa mengatur kebutuhan dan tetap bisa berkreasi tanpa batas,” kata Saurabh dalam keterangannya, Kamis 14 September 2023.
Discussion about this post