Sedangkan harga isi ulang Bright Gas/LPG 12 kg mengalami penurunan menjadi Rp202 ribu per tabung dari Rp214 ribu. Harga jual tersebut berlaku di seluruh agen resmi yang ditunjuk Pertamina.
Area Manager Communication, Relation, dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw mengatakan, harga LPG bersubsidi tidak mengalami perubahan. Adapun untuk penetapan harga patokan LPG 3 kg atau LPG bersubsidi menjadi kewenangan pemerintah, dalam hal ini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).
Hal ini sesuai dengan Keputusan Menteri ESDM Nomor 253.K/12/MEM/2020 tentang Harga Patokan LPG 3 kg.
“Dalam kurun waktu terakhir, tren harga CP Aramco mengalami penurunan, sehingga Pertamina turut melakukan penyesuaian berupa penurunan harga untuk LPG non-subsidi 5,5 Kg dan 12 Kg. Untuk produk non subsidi prinsipnya menyesuaikan harga pasar,” kata Fahrougi, Jumat 24 November 2023.
Ia berharap, turunnya harga ini dapat membuat masyarakat yang bukan haknya menggunakan LPG subsidi 3 kg beralih ke LPG non subsidi.
Discussion about this post