Poin penting dari surat itu juga disampaikan bahwasanya para Kadis Dikbud Provinsi, Kabupaten dan Kota seluruh Indonesia diminta turut menghadiri pengumuman ASN PPPK yang akan dilaksanakan pada Jumat, 8 Oktober 2021 pukul 09.00-10.00 WIB melalui tautan http://ringkas.kemdikbud.go.id/gurup3k.
“Pengumuman yang semula direncanakan hari ini ditunda dan direvisi menjadi tanggal 8 Oktober 2021,” ujar Syaiful, Selasa 5 Oktober 2021.
Selanjutnya, kata dia, bagi peserta tes PPPK Guru yang menanti pengumuman dipersilahkan untuk mengupdate segala informasi lanjutan di laman gurupppk.kemdikbud.go.id.
Ratusan Ribu Guru Honorer Akan Diangkat Jadi ASN PPPK
Mendikbudristek, Nadiem Makarim mengungkapkan bahwa hampir 100 ribu guru honorer dari seluruh Indonesia akan diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) PPPK tahap I.
Discussion about this post