Menurutnya, selama pandemi Covid-19, serangkaian kegiatan diluncurkan Danamon untuk mendukung masyarakat Indonesia, seperti gerakan kampanye “Positivity Saves Lives” serta mendonasikan alat pelindung diri (APD) kepada rumah sakit dan fasilitas kesehatan di seluruh Indonesia.
“Total donasi ada lebih dari 11.000 APD. Danamon juga telah mendonasikan lebih dari Rp1 miliar melalui benih baik untuk mendukung pemenuhan kebutuhan pokok mitra pengemudi penyedia transportasi daring Grab, menyediakan asuransi bagi 10.000 relawan covid-19 dan lainnya,” beber Yasushi.
Tak hanya itu, Bank Danamon bersama MUFG dan Adira Finance juga mengadakan vaksinasi dengan menyalurkan 12.500 dosis vaksin.
“Ditargetkan untuk pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), masyarakat transportasi, pengemudi transportasi daring, masyarakat rentan, serta karyawan lini terdepan yang menghadapi nasabah dari ketiga lembaga jasa keuangan tersebut,” tambah Yasushi.
Dengan semangat tumbuh melalui kolaborasi, Danamon hari ini juga meluncurkan “Festival Kola6ora5i”, sebuah festival virtual yang mengusung semangat kolaborasi untuk kita tumbuh bersama, tetap produktif dan bersikap positif walaupun #dirumahaja.
Discussion about this post