Sikap pemaaf Rasulullah SAW, juga diteladani oleh para sahabatnya dan orang-orang saleh. Dengan meminta maaf atau memaafkan, berarti kita telah menang melawan hawa nafsu. Sudah saatnya kita menyadari bahwa hakikat memaafkan adalah untuk kebaikan diri kita sendiri, bukan untuk kebaikan orang lain.
Oleh karena itu, lepaskanlah rasa marah, dendam, dan benci. Biarkan dada kita lega dan lapang tanpa beban. Mari kita tebar sikap memaafkan dan mengutamakan kebersamaan.
Sudah semestinya kita menerapkan Alquran dan AS-Sunnah sebagai prinsip utama dalam menentukan sebuah kebijakan dan sebagai petunjuk dalam menghadapi segala permasalahan di dunia. Bahkan, Alquran sudah terbukti mengajarkan manusia agar memiliki sifat saling mencintai, memaafkan, dan selalu menciptakan perdamaian.
Momen Idulfitri tahun ini merupakan momen yang bersejarah dan istimewa, karena pada bulan Syawal tahun Hijriyah ini Konawe Selatan merayakan milad ke 20 Tahun. Banyak peristiwa-peristiwa penting yang telah kita saksikan bersama seiring dengan pertambahan usia Kabupaten Konawe Selatan yang sangat kita cintai ini. Dari perjalanan panjang tersebut, pimpinan daerah telah mengambil bagian penting dari sejarah keberhasilan pembangunan.
Dalam kurun waktu 8 tahun terakhir, pemerintah daerah telah berupaya keras untuk menurunkan angka kemiskinan secara progresif, dimana pada awal kepemimpinan Bupati H. Surunuddin Dangga, kemiskinan berada pada angka 11,36% di tahun 2016 dan turun menjadi 11,08% di tahun 2022. Pertumbuhan ekonomi juga menunjukkan trend positif, dari 0,90% di tahun 2020 mengalami peningkatan sebesar 5,03% di tahun 2022 menjadi 4,13%.
Pemerintah juga telah berupaya semaksimal mungkin untuk meningkatkan aksesibilitas masyarakat Konawe Selatan terhadap fasilitas umum dengan membangun sarana prasarana infrastruktur jalan, jembatan dan sarana umum lainnya memadai sebagai perwujudan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung interkonektivitas pelayanan publik.
Dalam menunjang kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat Konawe Selatan, pemerintah bertekad untuk mengembangkan wilayah perkotaan terutama di wilayah-wilayah yang menjadi pusat pertumbuhan ekonomi daerah seperti ibu kota Kabupaten di Andoolo, serta wilayah-wilayah lain yang berpotensi meningkatkan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.
Hal ini untuk menunjang tekad pemerintah daerah yang sejak awal telah melakukan optimalisasi pembangunan pada wilayah perdesaan dengan jargon Desa Maju Konsel Hebat.(***)
(Materi Khutbah Idulfitri)
Penulis adalah Kabag Kesra Setda Konawe Selatan
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post