Ia mengatakan, pada kegiatan yang akan dilaksanakan pada 18 Maret 2023, panitia pelaksana memfasilitasi seluruh akomodasi untuk peserta rapat kerja dan undangan IMI Sultra Award 2023.
“Untuk klub-klub yang terdaftar dan juga para ketua IMI kami sediakan atribut dan kamar hotel. Tamu undangan yang telah mengkonfirmasi hadir adalah Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum IMI Sultra, Ketua KONI dan Dirlantas Polda Sultra,” Ali Riski menambahkan.
Sementara itu, Ketua Umum IMI Sultra, Anton Timbang mengatakan, ajang IMI Sultra Award 2023 diadakan sebagai wujud perhatian dan kepedulian IMI Sultra kepada para atlet, klub, dan seluruh pemangku kepentingan olahraga balap yang ada di Sultra.
“Kami harap IMI Sultra Award ini mampu meningkatkan semangat dan moril seluruh pemangku kepentingan, terutama atlet dan klub, serta pengurus daerah untuk terus meningkatkan pencapaian di masa yang akan datang,” Anton memungkas.
Discussion about this post