Kelima, apabila umat Islam tidak peduli dengan amar ma’ruf nahi munkar maka doa mereka tidak akan dikabulkan oleh Allah. Sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alahi wa sallam, yang artinya:
“Demi Dzat yang jiwaku berada di tangan-Nya, hendaknya kalian benar-benar mengajak kepada yang ma’ruf dan benar-benar mencegah dari yang munkar, atau jika tidak, niscaya Allah akan mengirimkan hukuman/siksa kepada kalian sebab keengganan kalian tersebut, kemudian kalian berdo’a kepada-Nya namun do’a kalian tidak lagi dikabulkan.” (HR.Tirmidzi).
Keenam, semoga kebiadaban tentara zionis dan sekutunya, pemerintah Amerika Serikat, Inggris, Jerman, Prancis, dan negara-negara yang terlibat dalam perang pembersihan etnis, kejahatan pengusiran (genosida), dan pembantaian terhadap warga sipil di Jalur Gaza, memicu lebih kuatnya perlawanan bangsa Palestina dan umat Islam terhadap mereka.
”Olehnya itu kami mendesak masyarakat internasional dan semua organisasi dunia yang masih memiliki rasa kemanusiaan untuk menghentikan kejahatan genosida dan menghentikan arus darah yang mengalir di Jalur Gaza serta menghentikan perang melawan anak-anak dan pengungsi,” pungkas Sakuri.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post