PENASULTRA.ID, MAMUJU – Bencana alam beruapa gempa bumi yang melanda Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat (Sulbar) menyebabkan beberapa kondisi yang mengharuskan masyarakat mengungsi ke tempat yang aman.
Banyak diantara mereka mengungsi ke daerah dataran tinggi yang jauh dari perkotaan ataupun mengungsi di depan rumah untuk menghindari berdiam diri di dalam bangunan.
Dalam keadaan tersebut, ketersediaan Liquefied Petroleum Gas (LPG) untuk keperluan bahan bakar memasak sangat diperlukan.
Melihat hal tersebut, Pertamina secara aktif mengasakan operasi pasar di 11 titik di Mamuju dan Majene untuk menajamin ketersediaan dan mendekatkan akses pembelian LPG kepada masyarakat.
Unit Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Regional Sulawesi, Laode Syarifuddin Mursali mengatakan, dari 11 titik tersebut, enam diantaranya berada di Mamuju dan lima titik berada di wilayah Majene.
Discussion about this post