“Harga beras untuk ASN di Butur ada pengecualian. Kondisi medan yang sulit menyebabkan harga beras distribusikan berbeda dengan Muna dan Mubar,” kata Ritno, Rabu 20 April 2022.
“Kita antarkan langsung di tempatnya, di mana kantornya, pola pembayarannya pun tunda bayar. Barangnya diterima dahulu, pembayarannya tunggu gajian bulan depan,” tambah dia.
Kendati pembayaran beras yang alokasikan oleh para ASN menggunakan pola tunda bayar, namun kualitas, timbangan dan kemasan beras terjamin.
“Kalau kita berpikir secara logis, kami tidak bisa bermain-main dengan kualitas, timbangan dan juga termasuk dengan kemasannya,” ujar mantan Asisten Manager KCP Bulog Konawe itu.
Discussion about this post