Hal senada juga dikemukakan Direktur Event Nasional dan Internasional Kemenparekraf/Baparekraf, Frans Handoko. Frans berharap Sportel dapat diselenggarakan kembali di destinasi-destinasi Indonesia.
“Kemenparekraf sangat mengapresiasi penyelenggaraan Sportel ini dan kami berharap secara reguler acaranya bisa dilaksanakan di destinasi-destinasi lainnya di Indonesia,” kata Handoko.
Sementara itu, Direktur Programming & Content Devolopment Transvision, I Putu Bidharma Satya menyampaikan, Sportel sebagai pameran konten olahraga terkemuka di dunia berperan penting dalam industri penyiaran olahraga global selama tiga dekade. Sportel Rendez-vous Bali 2024 bakal menampilkan pameran, talkshow, diskusi, dan pertemuan antara pemilik konten olahraga dengan operator televisi.
Konferensi tahun ini akan dihadiri berbagai petinggi dalam industri olahraga terutama terkait dengan konten dan penyiaran. Beberapa nama yang sudah dikenal antara lain AVIA, BEIN Sports, FIFA, Fight Nation, FOX, NBA, Premier League, Serie A, Warner Bros Discovery.
Selain dihadiri para pelaku industri olahraga Internasional, konferensi tahun ini juga akan dihadiri perwakilan dari industri penyiaran dan olahraga di Indonesia antara lain Asosiasi Video Streaming Indonesia (AVISI), Bali United, Group EMTEK, Group MNC, Group Transmedia, dan TVRI.
Acara ini makin meriah karena dirangkai dengan turnamen golf dan triathlon. Turnamen golf akan digelar pada 21-22 Februari 2024 di New Kuta Golf dan Bali National Golf Club. Sedangkan Sportel Bali Triathlon akan dilaksanakan pada 25 Februari 2024 di Jimbaran. Untuk ajang triathlon, bakal diikuti 350 peserta dari dalam dan luar negeri.
Discussion about this post