Dari sidak itu, mantan Kepala Bagian (Kabag) Rumah Tangga Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) ini menemukan beberapa kendala, diantaranya pada program pelatihan desain grafis lampu ruangan padam serta pada program pelatihan computer operator assistant pendingin ruangan yang masih kurang.
Komunikasi Politik dalam Kepemimpinan https://t.co/rDm6jAR1dw
— Penasultra.id (@penasultra_id) January 19, 2022
“Saya sudah sampaikan kepada instruktur desain grafis agar lampunya diganti, nanti hubungi bagian tata usaha dan untuk computer operator assistant, Insya Allah dalam waktu dekat kita akan upayakan pemasangan AC,” ujar Polondu.
Ia berharap, para peserta pelatihan dapat menjadi orang yang lebih baik dengan keterampilan yang dimiliki. Sebab pada dasarnya garis tangan seseorang tidak ada yang tahu akan menjadi apa dikemudian hari.
“Kami hanya mendoakan, selebihnya tergantung pada mereka. Bersungguh-sungguh dalam mengikuti pelatihan, bekerja keras, disiplin dan menguasai empat kecerdasan. Yakni kecerdasan intelektual, spritual, sosial dan emosional. Insya Allah akan mengantarkan mereka pada kesuksesan,” Polondu memungkasi.
Untuk diketahui, beberapa workshop yang dikunjungi dalam sidaknya yaitu workshop TIK dengan program pelatihan desain grafis dan computer operator assistant serta workshop listrik dengan program pelatihan pembangkit listrik tenaga surya.
Discussion about this post