<strong>PENASULTRA.ID, KENDARI -</strong> Ketua DPD II Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Baubau H. Zahari suarakan dukungan pemekeran Provinsi Kepulauan Buton (Kepton) diinternal partai berlambang pohon beringin itu. Hal itu disampaikan H. Zahari dihadapan para kader dan pimpinan DPD II Partai Golkar kabupaten dan Kota se Sulawesi Tenggara (Sultra) saat rapat kerja daerah (Rakerda) dan rapat pimpinan daerah (Rapimda) yang digelar Partai Golkar disalah satu hotel di Kota Kendari, Minggu 13 Juni 2021. Forum Rakerda dan Rapimda Partai Golkar tersebut menjadi momentum H. Zahari untuk menyuarakan Kepton. Acara itu dihadiri langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu, Ahmad Doli Kurnia Tandjung, yang juga saat ini menjabat sebagai Ketua Komisi II DPR RI, membidangi urusan Pemerintahan Dalam Negeri dan Otonomi Daerah. Ia mengungkapkan, wacana pemekaran Kepton sudah sejak lama digaungkan. Tidak sedikit yang terlibat dari usaha dan kerja-kerja untuk mendorong percepatan pembentukan provinsi baru di Sulawesi Tenggara (Sultra). Kata dia, mereka telah mengorbankan banyak waktu, tenaga, pikiran bahkan materi sebagai bentuk solidaritas demi satu cita-cita bersama, yaitu Provinsi Kepton. "Semangat Kepton adalah semangat bersama. Setiap kita boleh mengambil peran, berjuang digaris perjuangan masing-masing. Pada akhirnya kita akan bertemu pada satu titik di pintu pemekaran. Semoga apa yang kita harapkan bersama selama ini bisa terwujud," ungkapnya. Menurutnya, perjuangan bersama Kepton ini telah dimulai dengan baik. Maka, perjuangan dan cita-cita para pendahulu harus terus dilanjutkan. <blockquote class="instagram-media" style="background: #FFF; border: 0; border-radius: 3px; box-shadow: 0 0 1px 0 rgba(0,0,0,0.5),0 1px 10px 0 rgba(0,0,0,0.15); margin: 1px; max-width: 540px; min-width: 326px; padding: 0; width: calc(100% - 2px);" data-instgrm-captioned="" data-instgrm-permalink="https://www.instagram.com/p/CVE-nyKJ6ZQ/?utm_source=ig_embed&utm_campaign=loading" data-instgrm-version="14"> <div style="padding: 16px;"> <div style="display: flex; flex-direction: row; align-items: center;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; flex-grow: 0; height: 40px; margin-right: 14px; width: 40px;"></div> <div style="display: flex; flex-direction: column; flex-grow: 1; justify-content: center;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; margin-bottom: 6px; width: 100px;"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; width: 60px;"></div> </div> </div> <div style="padding: 19% 0;"></div> <div style="display: block; height: 50px; margin: 0 auto 12px; width: 50px;"></div> <div style="padding-top: 8px;"> <div style="color: #3897f0; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; font-style: normal; font-weight: 550; line-height: 18px;">View this post on Instagram</div> </div> <div style="padding: 12.5% 0;"></div> <div style="display: flex; flex-direction: row; margin-bottom: 14px; align-items: center;"> <div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; height: 12.5px; width: 12.5px; transform: translateX(0px) translateY(7px);"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; height: 12.5px; transform: rotate(-45deg) translateX(3px) translateY(1px); width: 12.5px; flex-grow: 0; margin-right: 14px; margin-left: 2px;"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; height: 12.5px; width: 12.5px; transform: translateX(9px) translateY(-18px);"></div> </div> <div style="margin-left: 8px;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 50%; flex-grow: 0; height: 20px; width: 20px;"></div> <div style="width: 0; height: 0; border-top: 2px solid transparent; border-left: 6px solid #f4f4f4; border-bottom: 2px solid transparent; transform: translateX(16px) translateY(-4px) rotate(30deg);"></div> </div> <div style="margin-left: auto;"> <div style="width: 0px; border-top: 8px solid #F4F4F4; border-right: 8px solid transparent; transform: translateY(16px);"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; flex-grow: 0; height: 12px; width: 16px; transform: translateY(-4px);"></div> <div style="width: 0; height: 0; border-top: 8px solid #F4F4F4; border-left: 8px solid transparent; transform: translateY(-4px) translateX(8px);"></div> </div> </div> <div style="display: flex; flex-direction: column; flex-grow: 1; justify-content: center; margin-bottom: 24px;"> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; margin-bottom: 6px; width: 224px;"></div> <div style="background-color: #f4f4f4; border-radius: 4px; flex-grow: 0; height: 14px; width: 144px;"></div> </div> <p style="color: #c9c8cd; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; line-height: 17px; margin-bottom: 0; margin-top: 8px; overflow: hidden; padding: 8px 0 7px; text-align: center; text-overflow: ellipsis; white-space: nowrap;"><a style="color: #c9c8cd; font-family: Arial,sans-serif; font-size: 14px; font-style: normal; font-weight: normal; line-height: 17px; text-decoration: none;" href="https://www.instagram.com/p/CVE-nyKJ6ZQ/?utm_source=ig_embed&utm_campaign=loading" target="_blank" rel="noopener">A post shared by Penasultra.id (@penasultra.id)</a></p> </div></blockquote> <script async src="//www.instagram.com/embed.js"></script> "Para penggagas Kepton yang telah mewariskan kepada kita semua. Saya sendiri harus mengakui, bahwa para tokoh dan elit daerah sudah meletakkan dasar perjuangan ini pernah menjadi bagian dari Partai Golkar," bebernya. Dengan melihat dinamika kepton saat ini, ia optimis setiap perjuangan Kepton tak ada yang sia-sia. Sebab, setiap perjuangan akan menemukan takdirnya masing-masing. Sebagai kader yang saat ini diberi amanah untuk menahkodai Partai Golkar Kota Baubau, sekaligus sebagai wakil rakyat di daerah, H. Zahari bertekad harus ada sikap perlu diambil untuk perjuangan bersama Kepton. "Melalui Partai Golkar, kami menggelorakan terbentuknya Provinsi Kepton, mulai dari daerah hingga ke pusat," tegasnya Ia percaya, dengan segala potensi dimiliki Partai Golkar, gaung Kepton akan semakin menggema hingga ke pusat. Potensi yang dimiliki Golkar bisa dilihat dari kemenangannya pada Pemilu 2019 di Sultra. "Partai Golkar menduduki posisi pertama perolehan suara terbanyak. Dan kemenangan itu lebih didominasi suara dari wilayah kepulauan," pungkasnya. <strong>Penulis : Amrin Lamena</strong> <strong>Editor: Basisa</strong>
Discussion about this post