PENASULTRA.ID, JAKARTA – Gubernur Maluku Utara (Malut), Abdul Ghani Kasuba tak henti-hentinya mengucapkan rasa syukur hingga ia terbebas dari derita penyakit stroke yang membelenggunya selama ini.
Kisah tersebut diutarakan langsung Abdul Gani kepada awak media usai dirinya diperbolehkan pulang meninggalkan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta.
Ia menghaturkan rasa terimakasihnya kepada mantan Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto. Pasalnya, Abdul Ghani berhasil sembuh usai menjalani terapi stroke dari Dokter Terawan dengan metode Digital Subtraction Angiography (DSA) yang dilakukan pada Kamis 7 April 2022.
“Pada 2017 lalu, saya kena stroke. Kemudian dilarikan ke Jakarta, ke RSPAD Gatot Soebroto. Kebetulan dokter Terawan ada, beliau langsung ambil tindakan. Alhamdulillah, 2 hari saya di rumah sakit terus pulang, merasa terbantu sekali sehingga saya pulang,” ungkap Abdul Ghani dalam keterangannya, Jumat 8 April 2022.
Discussion about this post