Mengingat sudah banyak alumni program Pesantren Lansia ini, Yulianto mengusulkan agar perlu diikat dalam sebuah himpunan atau organisasi alumni khusus Lansia supaya tetap solid dan saling terhubung komunikasinya dengan baik.
Dalam kegiatan Pesantren Lansia, LBH ICMI juga diminta memberikan sosialisasi terkait hukum waris Islam yang ternyata masih belum merata pemahamannya, serta masih banyak masalah di lapangan yang belum terselesaikan.
Sementara itu, Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Perempuan Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Dr (Can) Welya Saftri berharapan nantinya peserta akan dapat mengamalkan ilmu yang diterimanya.
“Tujuan mencapai husnul khatimah harus diiringi dengan upaya belajar dan berpikir dengan benar. Semoga Perempuan ICMI dapat selalu konsisten memberikan fasilitas belajar bagi Lansia melalui Pesantren Lansia ini,” pungkas Welya.
Discussion about this post