Menurutnya, dari 17 kabupaten kota di Sultra, hanya Kendari yang telah mampu mencapai target vaksinasi 70 persen.
Meski begitu, berdasarkan rakor tersebut ada semangat yang ditunjukkan kabupaten kota lainnya untuk mencapai target vaksinasi. Semangat itu seperti dengan membangun kolaborasi dengan berbagai instansi untuk mendukung vaksinasi melalui berbagai metode.
“Bahkan saya lihat tadi banyak kreativitas, terobosan yang dilakukan oleh rekan-rekan bupati dan walikota, ada yang memberi sepeda motor, kulkas, bahkan memberi sapi bagi yang mengikuti vaksinasi,” ujar Tito.
Ia menilai, langkah itu merupakan terobosan kreatif untuk mendorong masyarakat agar mau mengikuti program vaksinasi.
Sementara itu, Sekprov Sultra, Nur Endang Abbas mengatakan, kendala rendahnya capaian vaksinasi Covid-19 dikarenakan masih kurangnya vaksin yang di datangkan di Sultra.
Discussion about this post