PENASULTRA.ID, JAKARTA- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno mengajak masyarakat yang hendak pulang kampung atau mudik dapat menggunakan moda transportasi yang berizin resmI. Hal ini ditekankan agar libur lebaran dan mudik 2022 tetap aman dan sehat.
“Libur lebaran dan mudik 2022 menjadi momentum yang kuat dalam upaya mendorong kebangkitan ekonomi,” kata Menparekraf Sandiaga saat Deklarasi Bersama Penggunaan Angkutan Pariwisata Berizin Resmi di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Rabu 27 April 2022.
Deklarasi tersebut merupakan kolaborasi antara Kemenparekraf dengan Kementerian Perhubungan, Kepolisian RI, Asosiasi, dan stakeholder..
Dalam deklarasi itu dibahas terkait sosialisasi pentingnya menggunakan angkutan pariwisata berizin resmi, untuk menciptakan mudik aman, nyaman, dan sehat.
Karena itu, Sandiaga menyarankan kepada angkutan yang mengantar pemudik untuk menggunakan moda transportasi demi keamanan para penumpang.
Discussion about this post