Pada kesempatan itu, Pj Gubernur menekankan pentingnya kepemimpinan yang peka, bijaksana, dan penuh tanggung jawab bagi setiap anggota yang tergabung dalam gerakan pramuka.
Dalam sambutannya, Andap yang membacakan pesan dari Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Budi Waseso menyampaikan apresiasi terhadap dukungan Presiden Joko Widodo bagi gerakan pramuka serta mengingatkan pentingnya peran pramuka dalam menghadapi tantangan perkembangan teknologi dan budaya global saat ini.
Gerakan pramuka, menurut Pj Gubernur, adalah sarana yang tepat dalam membentuk karakter generasi muda yang tangguh, berjiwa Pancasila, dan mampu menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Pada apel tersebut, Pj Gubernur juga memberikan penghargaan kepada lima tokoh yang telah berjasa dalam pengembangan dan kemajuan gerakan pramuka di Sulawesi Tenggara.
“Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi rekan-rekan dalam membina generasi muda yang berjiwa Pancasila dan siap menjaga keutuhan NKRI,” ujarnya.
Usai Apel Besar Pramuka, Pj Gubernur melanjutkan kegiatan dengan pengukuhan Paskibraka Sultra yang akan bertugas saat upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 pada 17 Agustus 2024 mendatang.
Pj Gubernur menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya atas dedikasi dan semangat para anggota Paskibraka yang telah melalui proses seleksi yang ketat dan juga pelatihan yang dilaksanakan dengan penuh semangat.
“Jalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab serta jadilah teladan bagi masyarakat, mengingat tugas besar yang adik-adik akan emban dalam upacara kemerdekaan mendatang,” pesan Andap.
Discussion about this post